A. Latar Belakang
SMK Aljabar Kota Batam yang ditetapkan sebagai sekolah Kejuruan Teknologi dengan Program Keahlian Mekanik Otomotif, Teknik Mesin Perkakas, dan Elektronika Komunikasi mempunyai tanggung jawab untuk menyiapkan tenaga kerja yang terampil dan siap pakai pada bidang jurusan tersebut diatas.
Seiring dengan perkembangan kota Batam, SMK Aljabar Kota Batam ingin berperan penting dalam menunjang pembangunan menuju Batam sebagai kota Industri. Dengan perkembangan dan pertumbuhan pembangunan Pulau Batam yang sangat pesat tersebut diperlukan peran Sumber Daya Manusia daerah untuk mendukung dan ikut serta menikmati pertumbuhan tersebut.
Keberadaan SMK Aljabar Kota Batam sebagai lembaga pendidikan kejuruan teknologi diharapkan akan mampu mendukung perbaikan investasi di kota Batam, melalui penyediaan kebutuhan Sumber Daya Manusia (SDM) yang terampil sesuai kebutuhan industri dibidang Otomotif. Mesin Perkakas, dan Elektronika Komunikasi
Namun tampa didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai di SMK Aljabar Kota Batam harapan untuk menyiapkan tenaga kerja yang terampil dan siap pakai sesuai kebutuhan industri tersebut hanyalah impian belaka.
Sementara keinginan masyarakat untuk belajar di SMK Aljabar Kota Batam sangat besar. Ini terbukti dengan banyaknya calon siswa yang terpaksa tidak tertampung pada Penerimaan Siswa Baru (PSB) Tahun Pelajaran 2007-2008. Meskipun sarana dan prasarana Ruangan Bengkel untuk kegiatan anak pratek belum tersedia.
B. Tujuan
Berdasarkan pertimbangan-pertimbangan diatas maka SMK Aljabar Kota Batam merencanakan program pengembangan sarana dan prasarana sekolah dengan tujuan sebagai berikut :
1. Tamatan SMK Aljabar Kota Batam dapat mengisi kebutuhan tenaga kerja pada industri dan dunia usaha di kota Batam
2. SMK Aljabar Kota Batam dapat mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu bersaing di Era Globalisasi melalui pendidikan dan pelatihan.
3. Menunjang perkembangan industri di kota batam dan sekitarnya dalam mewujudkan kota Batam sebagai pusat perkembangan industri berteknologi tinggi.
4. SMK Aljabar Kota Batam dapat melaksanakan Kegiatan Pratek Bengkel dalam proses Belajar Mengajar Kejuruan.
SMK Aljabar Kota Batam yang ditetapkan sebagai sekolah Kejuruan Teknologi dengan Program Keahlian Mekanik Otomotif, Teknik Mesin Perkakas, dan Elektronika Komunikasi mempunyai tanggung jawab untuk menyiapkan tenaga kerja yang terampil dan siap pakai pada bidang jurusan tersebut diatas.
Seiring dengan perkembangan kota Batam, SMK Aljabar Kota Batam ingin berperan penting dalam menunjang pembangunan menuju Batam sebagai kota Industri. Dengan perkembangan dan pertumbuhan pembangunan Pulau Batam yang sangat pesat tersebut diperlukan peran Sumber Daya Manusia daerah untuk mendukung dan ikut serta menikmati pertumbuhan tersebut.
Keberadaan SMK Aljabar Kota Batam sebagai lembaga pendidikan kejuruan teknologi diharapkan akan mampu mendukung perbaikan investasi di kota Batam, melalui penyediaan kebutuhan Sumber Daya Manusia (SDM) yang terampil sesuai kebutuhan industri dibidang Otomotif. Mesin Perkakas, dan Elektronika Komunikasi
Namun tampa didukung oleh sarana dan prasarana yang memadai di SMK Aljabar Kota Batam harapan untuk menyiapkan tenaga kerja yang terampil dan siap pakai sesuai kebutuhan industri tersebut hanyalah impian belaka.
Sementara keinginan masyarakat untuk belajar di SMK Aljabar Kota Batam sangat besar. Ini terbukti dengan banyaknya calon siswa yang terpaksa tidak tertampung pada Penerimaan Siswa Baru (PSB) Tahun Pelajaran 2007-2008. Meskipun sarana dan prasarana Ruangan Bengkel untuk kegiatan anak pratek belum tersedia.
B. Tujuan
Berdasarkan pertimbangan-pertimbangan diatas maka SMK Aljabar Kota Batam merencanakan program pengembangan sarana dan prasarana sekolah dengan tujuan sebagai berikut :
1. Tamatan SMK Aljabar Kota Batam dapat mengisi kebutuhan tenaga kerja pada industri dan dunia usaha di kota Batam
2. SMK Aljabar Kota Batam dapat mengembangkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang mampu bersaing di Era Globalisasi melalui pendidikan dan pelatihan.
3. Menunjang perkembangan industri di kota batam dan sekitarnya dalam mewujudkan kota Batam sebagai pusat perkembangan industri berteknologi tinggi.
4. SMK Aljabar Kota Batam dapat melaksanakan Kegiatan Pratek Bengkel dalam proses Belajar Mengajar Kejuruan.